Laporan : Anel Yadi
Rabu, 22 desember 2021
Kilas Bengkulu, Tengah – Pemerintah Desa Gemantung kecamatan Merigi Sakti kabupaten Bengkulu Tengah (Benteng) provinsi Bengkulu yang dipimpin kepala desa bernama Ali, telah menyalurkan bantuan langsung tunai dana desa (BLT-DD) terhadap masyarakat tahap akhir tahun 2021 berjalan aman dan lancar.
Turut hadir dalam kegiatan pembagian batuan BLT-DD tahap akhir ini diantaranya, kepala desa, anggota BPD perangkat desa, serta masyarakat penerimaan manfaat bantuan BLT-DD tahap akhir tahun 2022 maupun pihak terkait lainnya.
Ali Sadikin selaku kepala desa terhadap biro media ini mejelaskan, bahwa pihaknya hari ini melakukan pembagian BLT-DD tahap akhir ke masyarakat tahun anggaran 2021. Jumlah warga yang menerima bantuan sebanyak 88 Kepala keluarga
“Pembagian BLT-DD Tahap akhir tahun 2021, berjalan dengan aman, baik dan lancar. jumlah warga yang menerima ada 88 KK. Dengan adanya bantuan BLT-DD ini mudah – mudahan biasa membantu perekonomian warga di masa pandemi Covid-19 yang saat ini sedang melanda dunia termasuk provinsi Bengkulu dan kabupaten Benteng,” Ali Sadikin
Harapan kepada kepala desa, terhadap masyarakat desa Taba Gemantung untuk warga yang telah menerima bantuan bisa dimanfaatkan dengan sebaik-baiknya, demi kebutuhan bahan pokok rumah tangga masing-masing.
“Manfaatkan bantuan tersebut dengan sebaik-baiknya, sebab tidak ada satu orang pun yang mengetahui kapan berakhirnya bencana virus Covid-19 ini. Untuk itu kita selalu harus waspada dan taat mengikuti protokes Covid-19 yang telah disarankan pihak pemerintah pusat, provinsi dan daerah. Jika bepergian selu pakai masker bila di tempat keramaian selalu jaga jarak pulang dari bepergian cuci tangan. Mengikuti Vaksinasi untuk kesehatan dan meningkatkan imun agar terhindar dari penyebaran virus, tutup Ali Sadikin selaku kepala Taba Gemantung.
Editor : Redaksi.