Pemkab Kaur Era Bupati H. Lismidianto, Hibahkan Miliaran Dana Pengamanan Pilkada Tahun 2024, Ini Rinciannya

Laporan : Buyung Rahim

Jum’at, 03 Mei 2024

Kilas, Bengkulu Kaur – Sebagai upaya pemerintah kabupaten (Pemkab) Kaur  dalam meningkatkan pengamanan pada tahapan Pemilihan Kepala Daerah ( Pilkada ) serentak Tahun 2024, dbulan November mendatang, menghibahkan dana sebesar Rp. 3.831.142.000,00 ( tiga miliar delapan ratus tiga puluh satu juta seratus empat puluh dua ribu rupiah ) atau 3,8 miliar lebih kepada Instansi terkait yakni TNI dan Polri di kabupaten Kaur provinsi Bengkulu

Dana hibah tersebut diserahkan langsung Bupati kabupaten Kaur, H. Lismidianto, SH,MH, kepada pejabat TNI dan Polri yang ada di kabupaten Kaur, serta penanda tanganan Nota Kesepakatan dan Naskah Perjanjian Hibah Daerah (NPHD) tentang Pengamanan Penyelenggaraan Pemilihan Bupati dan Wakil Bupati Kaur Tahun 2024 Antara Kepolisian Resor Kaur, Komando Distrik Militer 0408 Kaur – BS dan Pangkalan Angkatan Laut Bengkulu Pos Linau bertempat di Ruang Kerja Bupati Kaur pada hari Jum’at ( 3/5/2024 ).

Prosesi penandatangan Nota Kesepakatan dan NPHD antara Bupati, H. Lismidianto, S.H.,M.H bersama Kapala Polisi Resor ( Kapolres ) Kaur AKBP. Eko Budiman, S.I.K., M.I.K., M.Si, Komandan Komando Distrik Militer 0408 BS-Kaur Letkol. CIZ Bambang Santoso, S.H dan Komandan Pos Angkatan Laut Linau, Letda Laut (P) Mas Adjid Mudjiantoro, serta disaksikan langsung oleh Asisten Pemerintahan dan Kesejahteraan Rakyat Setda Kaur, Sekretaris Daerah, Kepala Badan Pengelola Keuangan dan Aset Daerah, Kepala Satuan Polisi Pamong Praja, Kaban Kesbangpol, Kabag Hukum dan Kabag Pemerintahan Setda di lingkungan pemerintah daerah kabupaten Kaur.

Dalam kesempatan itu Bupati Kaur mengatakan, bahwa pemerintah daerah telah berkomitmen akan mendukung sepenuhnya penyelenggaraan pemilihan kepala daerah di kabupaten Kaur pada bulan November 2024 mendatang, baik dari segi pendanaan maupun fasilitas.

Kegiatan hari ini merupakan salah satu keseriusan dan bentuk nyata yang dilakukan pemerintah daerah dalam mendukung penyelenggaraan Pemilu Kada serentak yang akan datang, terkait pemberian dana hibah ini sudah sesuai dengan ketentuan dan aturan yang berlaku. Oleh sebab itu kami berharap dana yang ada itu dapat digunakan secara profisional dan objektif “, ujar Lismidianto.

Selain itu Bupati Kaur juga meminta kepada pihak TNI dan Polres Kaur agar dapat memberikan pelayanan dan pengamanan yang maksimal pada setiap tahapan Pemilukada di kabupaten Kaur mendatang. Sehingga tercipta Pemilu yang aman, damai, tertib dan demokratis serta terhindar dari perpecahan.

Penandatanganan Nota Kesepakatan dan Naskah Perjanjian Hibah tersebut, baik dari Polres, Kodim dan Pos AL Linau sepakat membantu pemerintah daerah kabupaten Kaur dalam mensukseskan penyelenggaraan Pemilukada pada bulan November 2024 mendatang dengan melakukan pengamanan yang maksimal pada setiap tahapan Pemilu,” ucap Bupati.

Sementara Kapolres Kaur AKBP. Eko Budiman, menegaskan pihaknya akan berusaha menggunakan dana hibah  dengan sebaik – baiknya sesuai dengan kebutuhan dan akan membuat laporan pertanggungjawaban keuangan yang baik, transfaran dan akuntabel.

Komandan Kodim 0408 BS-Kaur dan Komandan Pos AL Linau juga mengatakan hal yang sama terkait penggunaan dana hibah tersebut. Selain itu pihak TNI yang ada di kabupaten Kaur selalu siap membantu menciptakan keamanan dan kelancaran dalam Pemilu mendatang.

Berikut rincian dana hibah pemerintah daerah kabupaten Kaur dalam rangka pengamanan pemilihan kepala daerah serentak tahun 2024 :

• Kepolisian Resor Kaur Polda Bengkulu = Rp. 3.000.000.000, ( tiga miliar rupiah )

• Komando Distrik Militer 0408 BS-Kaur = Rp. 631.000.142, ( enam ratus tiga puluh satu juta seratus empat puluh dua ribu rupiah )

• Pos Angkatan Laut Linau Pangkalan Angkatan Laut Bengkulu = Rp. 200.000.000, ( dua ratus juta rupiah ).

Editor : Redaksi.

Baca Juga

Era Edi Susanto, Keberhasilan Program Ketahanan Pangan Desa Kelindadng Bawah Panen Padi Tahun 2024

Laporan : Anel Yadi Jum’at, 30 Agustus 2024  Kilas, Bengkulu Tengah – Mendukung Program pemerintah …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *