Memastikan Program Tepat Sasaran Kades Tanjung Karet Air Besi Memantau Langsung Pemasangan Stiker Penerima Bantuan Sosial

Laporan : Edi Yanto

Kamis, 8 Juni 2023

Kilas, Bengkulu Utara – Pemerintah desa Tanjung Karet kecamatan Air Besi Kabupaten Bengkulu Utara provinsi Bengkulu, yang dipimpin Kepala Desa Sarkawi, S.Pd, S.I.Kom, terjun secara langsung guna memantau pemasangan stiker di setiap rumah Keluarga Penerima Manfaat (KPM) bantuan sosial, agar bantuan tepat sasaran dengan harapan adanya stiker ini masyarakat bisa ikut mengawasi penyaluran bantuan, pada hari kamis (8/6/2023).

Sarkawi, Kepala Desa (Kades) Tanjung Kare mengatakan, pemasangan stiker ini resmi dikeluarkan oleh desa yang bertuliskan keluarga miskin penerima bantuan sosial PKH – BPNT. Selain itu, juga lengkap dengan nama penerima dan alamatnya.

“Ada 134 KPM yang di pasangi stiker tersebut ada satu orang KPM atas nama Yunita menyatakan mengundurkan diri dari penerima bantuan sosial,” ungkap kades desa tanjung karet Sarkawi M.I.Kom

Lanjut Sarkawi, pemasangan sticker ini, salah satu untuk mengidentifikasi terkait masyarakat yang mendapatkan Bansos seperti BLT, PKH. Karena akhir – akhir ini yang menjadi salah satu sorotan berbagai pihak adalah masyarakat yang menerima bantuan BPNT, BLT maupun PKH, untuk itu pemasangan sticker tersebut di lakukan oleh pihak pemerintah desa di dampingi  pihak kecamatan, Babinsa, pendamping PKH, ketua BPD serta perangkat desa. Kegiatan tersebut telah selesai di laksanakan alhamdulillah berjalan dengan aman dan sukses.

Melalui WhatsApp camat Air Besi, Yeni Diryana, SKM, MM, mengapresiasi berbagai kegiatan yang dilakukan Desa Tanjung Karet, mulai dari pemasanhan stiker bagi warga tidak mampu maupun pelaksanaan program Ketahanan pangan pelepasan bibit ikan nila milik Desa.

Program yang dilakukan berbagai desa saat ini, di wilayah kecamatan Air Besi sudah kita sosialisasi kepada warga. Dengan adanya penempelan stiker di Desa Tanjung Karet hari ini, bisa dijadikan barometer transpransi pemerintah Desa untuk menyalurkan Bantuan Dana Desa ke depannya. Kami juga berharap Kades secara berskala terus melakukan pemantauan ulang dari kategori keluarga miskin seperti apa. Sehingga jangan sampai dari standar hasil  yang di harapkan pemerintah pusat maupun daerah tidak menerima bantuan. Dengan pemasangan stiker ini, bisa diketahui mereka benar – benar keluarga miskin, layak menerima bantuan nantinya. Selain itu juga, kita berharap semua program yang telah di laksanakan dapat di bantau secara berkala supaya apa yang sudah di programkan kedepannya betul – betul berhasil dan bermanfaat untuk masyarakat dalam jangka panjang,” tandas Yeni Diryana. (Adv)

Editor : Redaksi.

Baca Juga

Rapat Paripurna DPRD BU Periode 2024-2029, Ini Ketua Masing-masing Tujuh Fraksi  Dewan

Laporan : Edi Yanto Rabu, 18 September 2024 Kilas, Bengkulu Utara – Dewan Perwakilan Rakyat …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *