Laporan : Edi Yanto
Selasa, 25 Juli 2023
Kilas, Bengkulu Utara – Berdasarkan berita acara rapat badan musyawarah (Banmus) DPRD kabuaten Bengkulu Utara nomor : 08/BA/Banmus/2023 tanggal 17 Juli tentang agenda pembahasan rancangan jadwal pimpinan dan anggota Dewan maka di agendakan rapat kerja Hearing bersama pemerintah daerah dengan agenda pembahasan rancangan kebijakan umum (KUA) dan prioritas plapon anggaran sementara (PPAS) dan pioritas plapon anggaran sementara (PPAS) tahun anggaran 2024.
Pitra Martin, selaku ketua komisi III DPRD Bengkulu Utara, yang beranggotakan, Ahmad Nasution, Agus Riyadi, Parmin, Sudarman, Emi Arfanita, Noprizal, Salamun dan Febri Yurdiman, melakukan hering bersama Badan Perencanaan pembangunan, Penelitian, dan Pengembangan Daerah (Bappelitbangda) Bengkulu Utara yang dipimpin Dr. M. Dodi Hardinata, S.Sos, M.Si bersama tim di ruang komisi III pada hari Selasa (25/7/2023)
“Hari ini kita hearing bersama Bappelitbangda dalam pembahasan rancangan kebijakan umum (KUA) dan prioritas plapon anggaran sementara (PPAS) dan pioritas plapon anggaran sementara (PPAS) tahun anggaran 2024,” kata Pitra Martin.
Lanjut Pitra Martin, Bukan hanya KUA-PPAS 2024, yang di bahas dalam Hearing kali ini. Melainkan anggaran yang telah dan sedang berjalan di tahun 2023 juga akan di evaluasi.
“Dalam hearing KUA-PPAS 2024 di hari ini, Secara sekilas pembahasan evaluasi anggaran sudah dan sedang berjalan tahun 2023 ini juga di awasi,” tandas Pitra Martin.
Editor : Redaksi.