Bersama Pjs Kades Pauzan Desa Tanjung Agung Kecamatan Tetap Kaur Titik Nol Jalan Rabat Beton Pasar Rabu

LaporanTasman

Minggu, 10 Mie 2020

Kilas Bengkulu Kaur –
Pemerintahan Desa Tanjung Agung Kecatan Tetap Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu membangun rabat beton dari alokasi Dana Desa  tahun 2020. Pelaksanaan titik nol pembangunan rabat beton dari desa Tanjung Aggung menuju Pasar Rabu, berlangsung, pada hari Sabtu (9/5/2020)

Pejabat sementara (Pjs) Kepala Desa Tanjung Agung Kecamatan Tetap, Pauzan, hadir secara langsung pelaksanaan titik nol, yang di dampingi perangkat Desa, Anggota Badan Permusyawaratan Desa (BPD), pihak Kecamatan Tetap, Pendamping Desa, Babinkamtibmas wilayah Kecamatan Tetap.

“Hari ini Sabtu (9/5), pihak kita secara bersama – sama melakukan titik nol Pembagunan jalan rabat beton, dari Desa Tanjung Agung, menuju pasar Rabu. Pembagunan jalan rabat beton ini merupakan hasil musyawarah pihak desa, dengan masyarakat dan berbagai pihak lainnya yang terliba,” kata kades Fauzan.

Lanjut Fauzan, Pembaguna jalan rabat beton menuju sentral pasar rabu ini sangat penting, karena salah satu nadi ekonomi masyarakat Desa. Disamping itu jalan dari desa menuju pasar, di saat musim Hujan sangat becek dan berlumpur, membuat para pedagang dan pembeli mengeluh.

“Keuntungan dibangunnya jalan rabat beton menuju pasar sepanjang 215 Meter, Lebar 3 Meter dan Tebal 20CM ini, pertama membuat para penjual dan pembeli baik dari luar daerah maupun dari desa ini sendiri merasa nyaman. Kedepan tentunya kita semua berharap pasar rabu tersebut, tidak lagi terlalu berlumpur atau becek saat musim hujan. Sumber Dana Pembagunan jalan rabat beton ini dari Dana Desa (DD), tahapan awal 40 %,”  jelas Pauzan

Pauzan, Selaku Pjs. kades Tanjung Agung mengajak semua pihak untuk bersama – sama melakukan pengawasan pembangunan yang akan dilaksanakan ini agar hasilnya bisa baik dan dapat dimanfaatkan dalam waktu lama. Pekerjanya di upayakan mayoritas dari desa ini sendiri supaya bisa  melaksanakan tugas sesuai dengan RAB dan ketentuan yang ada. (Adv)

Editor: Redaksi

Baca Juga

Herliyanto Waka 2 DPRD BU Cek Lokasi Gorong – Gorong  Rusak Parah  Di Batik Nau

Laporan : Edi Yanto Selasa, 4 Februari 2025 Kilas, Bengkulu Utara – Gorong – gorong …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *