Seminar PAUD Se-Kabupaten Kaur, Derta Rohidin Tekankan Guru Dan Orang Tua Harus Dapat Menjadi Teladan

Laporan : Tasman.P

Selasa, 3 Maret 2020

Kilas Bengkulu Kaur – Bunda PAUD Provinsi Bengkulu Derta Wahyulin Rohidin membuka secara resmi Seminar Pendidik PAUD Se Kabupaten Kaur, di Aula Kantor Bupati Kaur, pada hari Selasa (3/3/2020).

Di hadapan peserta seminar yang di hadiri Guru – Guru PAUD Se –  Kabupaten Kaur, Bunda PAUD Derta Wahyulin Rohidin berpesan agar para Guru maupun juga Orang Tua dapat menjadi contoh teladan bagi anak – anak, penerus bangsa dan daerah. Tidak hanya secara lisan namun melalui tindakan tingkah laku kita sehari – hari.

“Anak – anak merupakan penerus generasi bangsa dan daerah kita. Sehari – hari biasanya, sibuk bermain, bahkan cenderung
tidak mau mendengar apa yang kita sampaikan, namun anak – anak itu  cenderung melihat apa yang kita lakukan untuk ia tiru. Maka nya anak – anak sering kali akan lengket di ingatannya apa yang dia lihat, bukan apa yang dia dengar, intinya kita harus memberikan tauladan serta contoh tingkah laku yang baik dalam mendidik anak – anak kita, kesehariannya hingga ia tumbuh menjadi dewasa, untuk mengetahui mana yang benar mana pula yang tidak benar,” Ungkap Bunda PAUD Derta Wahyulin Rohidin.

Kesempatan acara Seminar ini, Bunda PAUD Derta Wahyuli Rohidin juga mendengar keluh kesah para Guru – Guru  PAUD Se-kabupaten Kaur, salah satunya adalah masalah gaji yang terlampau kecil, bahkan ada secara sukarela tidak dibayar.

“Kita coba sampaikan kepada Bupati, kita minta tolong perhatikan kesejahteraan Bunda – Bunda PAUD, tidak bisa Ikhlas Lillahi Ta’ala, mereka juga pasti punya kebutuhan apa lagi tugas mereka cukup berat dalam membimbing generasi muda kita,” jelas Derta Wahyulin Rohidin.

Pada akhir acara  Derta Wahyulin Rohidin berharap melalui Seminar yang dikuti oleh Guru – Guru PAUD Se – Kabupaten Kaur ini dapat menambah ilmu dalam mendidik generasi muda yang kreatif, berilmu,  tangguh serta berwibawa untuk masa depan daerah kita khususnya Provinsi Bengkulu Kedepannya.

“Dengan Seminar ini kita berharap mereka dapat mendapat ilmu dan mengerti apa itu Guru Kreatif, semua pekerjaan harus step by step. Harus bisa belajar bertahap Insya Allah, hingga nanti menjadi orang – orang yang berilmu. ibarat orang yang ingin naik tangga tentu mulai dari tangga nomor satu Hinga tangga puncaknya,” tutup
Bunda PAUD Provinsi Bengkulu Derta Wahyulin Rohidin.

Editor : Redaksi

Baca Juga

Rapat Paripurna DPRD BU Periode 2024-2029, Ini Ketua Masing-masing Tujuh Fraksi  Dewan

Laporan : Edi Yanto Rabu, 18 September 2024 Kilas, Bengkulu Utara – Dewan Perwakilan Rakyat …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *