Laporan : Edi Yanto
Rabu, 16 Oktober 2019
Kilas, Bengkulu Utara – Pada hari ini tepatnya rabu (16/10), sekitar jam 08. 12 Wib pagi hari, awak media online kilasbengkulu.com kembali mendatangi sekretariat DPRD Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu. Rabu (16/10) sekwan ABD Salam, SH, diketahui masuk kantor, hampir 20 menit menunggu untuk di konfirmasi hak jawabnya, terkait miliaran dana publikasi di APBD Murni, Ratusan Juta, tambahan Dana di APBDP tahun 2019, pada akhirnya ABD Salam SH, memberikan keterangan.
Sebeluumnya media online kilasbengkulu.com, telah menerbitkan pemberitaan salah satu pos anggaran dana publikasi tahun 2019, yang diduga mencapai Rp.1,8 Miliar, diduga KKN (Korupsi, Kolusi dan Nepotisme), dan diduga kuat tidak adilnya dalam pembagian pembelanjaan dana publikasi sekretariat DPRD BU tersebut terhadap media yang sudah melakukan kerjasama.
Baca Juga : https://kilasbengkulu.com/2019/10/15/abd-salam-kembali-tidak-masuk-kantor-hak-jawab-dugaan-kkn-sekretariat-dprd-bu-belum-terjawab/
Baca Juga : https://kilasbengkulu.com/2019/10/14/diduga-dana-publikasi-disekretariat-dprd-bengkulu-utara-mencapai-rp-1-8-miliar-ladang-kkn/
Sekwan ABD Salam, SH, diminta hak jawabnya setelah menunggu beberapa menit mengatakan, ia (Salam red) tidak masuk kantor selama 2 hari ini di karenakan sakit. Terkait apa yang media online kilasbengkulu.com, beritakan tersebut berbeda dengan apa fakta sebenarnya, tidak mungkin PPTK berani membuat SPJ fiktif zaman sekarang ini.
“Jujur 2 hari ini saya mengalami sakit diare (mencret), maka nya tidak masuk kantor pak. Terkait dana publikasi memang mencapai miliaran rupiah di APBD murni ratusan juta di APBDP, untuk data rincian nya saya belum bisa menjawab temui aja dulu pak Husen. Saya yakin media yang bekerja sama di sekretariat DPRD BU tidak berjumlah 18 media, lebih dari itu. Secara teknis tentu PPTK yang mengetahuinya pak. Nanti bapak temui Husen aja dulu, karena saya pagi ini dipangil pak bupati, saya pergi dulu,” alasan sekwan ABD Salam.
Berdasarkan pantauan media online kilasbengkulu.com, Setelah kata sekwan di pangil Bupati, tidak lama kemudian pihak sekretariat DPRD BU mendadak melakukan rapat internal di ruangan Komisi gabungan sekretariat DPRD Bengkulu Utara.
Editor : Redaksi