Penanda Tanganan Berita Acara Sertijab

Maswandi Lengser, Hari ini Sertijab Ke Kadis DKP Yang Baru

Laporan : Edi Yanto

Rabu, 25 Juli 2018.

Kilas Bengkulu Utara Hari ini merupakan akhir jabatan Ir. Maswandi sebagai kepala Dinas Perikanan dan Kelautan Kabupaten Bengkulu Utara Provinsi Bengkulu, pengabdian maswandi yang menakhodai Dinas Perikanan dan Kelautan sekitar 18 bulan tersebut, di serahkan kepada Santoso B.Sc.PKP setelah mutasi yang digelar oleh Bupati Bengkulu Utara berapa hari yang lalu.

                      Ir Maswandi (kiri) Kepala DKP BU Yang Lama, Santoso.B.Sc, PKP, Kepala Dinas DKP BU Yang Baru

Pergantian (Sertijab) dilaksanakan di aula dinas perikanan dan Kelautan pada hari rabu (25/7) sekitar pukul 14. 10 WIB, Berjalan dengan hikmad dan baik dimana acara Sertijab  kepala dinas perikanan Bengkulu Utara ini dihadiri seluruh staf dan pegawai dinas terkait.

“Selama saya memimpin Dinas perikanan BU ini, jika ada salah baik sengaja maupun tak disengaja saya mohon maaf yang sebesarnya kepada seluruh karyawan/ti dan pegawai Dinas perikanan ini, mohon kepada seluruh pegawai untuk dapat mendukung program – program kepala dinas yang baru agar seluruh program dapat mencapai sasaran yang di harapkan pemerintah daerah, ” tutup maswandi.

                                                       Karyawan/ti DKP BU, ikuti Acara Sertijab Dengan Khidmad

Santoso B.Sc. PKP, selaku penerima jabatan baru mengucapkan ribuan terimakasi kepada maswandi yang telah bekerja maksimal dalam menakhodai dinas perikanan bahkan ia berjanji akan melanjutkan program – program yang telah dicapai selama ini, dan berusaha keras meningkatkan potensi -potensi yang ada secara bersama-sama dengan pegawai, serta pihak – pihak yang terkait.

Baca Juga

Akhir 2024 Desa Penum Taba Penanjung Benteng Penyusunan RKPDes Tahun 2025

Laporan : Anel Yadi Senin, 11 November 2024 Kilas, Bengkulu Tengah – Pemerintah Desa Penum …

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *